/ 28 April 2024
Momentum Kinerja Unggul: Panitera Pengadilan Agama Salatiga Merajut Sukses di Awal 2024

Panitera Pengadilan Agama Salatiga, Dra. Hj. Farkhah., M.E., siang ini, Senin, 12 Februari 2024, bersama seluruh jajaran Kepaniteraan menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi bagian Kepaniteraan bulan Januari 2024 dan Pembahasan Kinerja Kepaniteraan Bulan Februari 2024 Pengadilan Agama Salatiga.

Mengawali jalannya rapat, Farkhah berkesempatan memberikan pengarahan kepada seluruh peserta yang ada, baik para Panitera Muda, Panitera Pengganti dan Jurusita, petugas pelaksana di PTSP maupun PPNPN PA Salatiga, dengan hasil beberapa penghargaan yang di terima di Kepaniteraan Pengadilan Agama Salatiga. Tak lupa beliau mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kepaniteraan atas kinerja selama Bulan Januari 2024. Ia pula menambahkan agar kinerja yang bagus supaya dipertahankan, integritas sebagai pelayan masyarakat dalam penegakkan hukum supaya dijaga sebaik-baiknya. “Rencana Kerja yang sudah di susun untuk dikerja lebih maksimal” arahannya.

Kemudian Farkhah menjelaskan beberapa agenda kerja yang akan dilaksanakan di bulan Februari ini seperti Melanjutkan memasukkan blangko formulir administrasi perkara secara elektronik ke dalam ABT APS Badilag (Surat Direktur Pembinaan Administrasi Peradilan Agama MA RI Nomor: 3091/DjA.3/HM.02.1/X/2023, tanggal 9 Oktober 2023, perihal “Penyampaian Keputusan Dirjen Badilag tentang Petunjuk Pelaksanaan Administrasi Perkara di Lingkungan Peradilan Agama Secara Elektronik “), Membuat Papan Panjar SK Tahun 2024, Melaksanakan Survei SPKP dan SPAK, serta kegiatan yang sudah laksanakan di bulan Januari salah satunya seperti DDTK Aplikasi Sindoro (Sistem Informasi Dokumen Resmi Online);

Sebelum rapat ditutup, para Panitera Muda pula berkesempatan mempresentasikan laporan keadaan perkara di bulan Februari 2024, dimulai dari Panitera Muda Permohonan dan diakhiri oleh Panitera Muda Hukum.

Skip to content