/ 20 April 2024
Hari Kesadaran Nasional

 

Salatiga (17/5) seluruh Aparatur Pengadilan Agama Salatiga melaksanakan upacara Hari Kesadaran Nasional yang dilaksanakan setiap tanggal 17 disetiap bulannya. Ketua Pengadilan Agama Salatiga bapak Fahruddin, S.Ag., M.H pada kesempatan pagi ini menjadi pembina upacara.

Upacara pagi ini dilaksanakan secara khidmat dan dihadiri seluruh Aparatur Pengadilan Agama Salatiga dari Wakil Ketua, Hakim, Panitera Sekretaris, Pejabat Struktur, Pejabat Fungsional, CPNS hingga PPNPN. Dalam amanatnya Ketua Pengadilan Agama Salatiga menyampaikan kepada seluruhnya bahwa harus memaknai dari komponen-kompenen yang telah dibacakan oleh petugas upacara. Jangan hanya menjadi formalitas sebagai kegiatan upacara. Kita harus memaknai dari mulai Pancasila yang tiap upacara yang kita lafalkan, lalu Pembukaan UUD 1945 yang dibacakan petugas yang harus dimaknai setiap paragrafnya apa yang telah dicita-citakan oleh pejuang Kemerdekan, memaknai sebuah kemerdekaan yang sudah didapat dan banyak lagi hal yang baik bisa kita dapatkan. Dan juga pembacaan Panca Prasetya Korpri yang menekankan mengenai profesionalitas sebagai Aparatur Sipil Negara dan pelayan masyarakat. Upacara ditutup dengan pembacaan doa.

 

 

 

 

 

Skip to content