/ 29 Maret 2024
Rapat Koordinasi PTA Semarang dengan Mitra Kerja Instansi terkait serta Penandatanganan MoU dan PKS

Solo (27/10). Ketua Pengadilan Agama Salatiga Fahruddin, S.Ag., M.H beserta panitera, sekretaris, serta panitera muda hukum mengikuti rapat koordinasi dengan mitra kerja Pengadilan Tinggi Agama Semarang.
Serta dilanjutkan pelaksanaan penandatanganan perjanjian kerjasama dan nota kesepahaman dengan beberapa instansi. Penandatanganan Nota kesepahaman dengan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan se Jawa Tengah, Ombudsman RI Perawakilan Provinsi Jawa Tengah. Serta penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah dan KPKNL se Jawa Tengan dengan Pengadilan Agama se Jawa Tengah.

Kegiatan dilanjutkan sosialisasi perjanjian kerjasama dengan Ombudsman RI Perwakilan Jawa Tengah, Cilad UNISSULA Semarang, Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan, KPKNL, Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah dan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah.

Agenda hari berikutnya yaitu pengumuman penilaian triwulan 3. Alhamdulillah Pengadilan Agama Salatiga memperoleh 5 penghargaan yaitu :

  1. Website Terbaik I
  2. Penerimaan perkara melalui E-Court Terbaik I
  3. Updaet Sikep dan ABS Badilag 100%
  4. Implementasi aplikasi SIPP
  5. E-Court pengguna lain

Dengan perolehan penghargaan yang diterima Pengadilan Agama Salatiga menjadi cambuk untuk memberikan yang terbaik dan juga mempertahankan hasil yang diperoleh.

Skip to content